kejutan hampala di muara sungai


Rabu 2 Januari 2013
trip pertama di awal tahun baru 2013
tanpa rencana dan serba dadakan, akhirnya cuma dapat waktu satu jam buat casting.
beruntung di spot baru yang kami coba menyajikan strike bertubi-tubi
dengan beragam species ikan, termasuk ikan yang biasanya berada di hulu sungai (Hampala/sebarau) 


singkat cerita strike pertama didapat rian, juga species hampala, cuma sedikit ke atas muara. sekitar 100m dari mulut muara. hampala berhasil di realese dengan selamat 


selanjutnya faisal mendapat sambaran dari mangrove jack dengan rapala clackin minnownya.
lima menit berselang giliran kahfi yang dibuat kewalahan karena reelnya berdering kencang,
akhirnya kembali sang blackbass menampakkan dirinya setelah sekian lama.
sang blackbass pun berhasil di release kembali dengan selamat ke habitatnya




next 10 menit kemudian giliran rian kembali strike, big eye trevally diujung line berhasil takluk dengan mudah, disaat ikan rian landed kahfi kembali strike, 
tarikan tidak terlalu kuat, feeling kerapu muara, ternyata setelah kelihatan seekor hampala yang menyambar lure di muara sungai, muara sungai yang hanya berjarak lima meter dari laut lepas,
tentunya semua terkejut dan heran, species yang biasanya hanya dijumpai di hulu-hulu sungai berair jernih dan arus deras.
sayangnya saya yang sedang casting gak berhasil untuk merekam kejadian strike dengan lengkap. saat kamera dalam posisi merekam ikan sudah landed ke pasir hehehe



 release blackbass

realese hampala

Komentar

Postingan Populer